Seperempat episode terakhir, peran Joon Hee sebagai Vilain mencapai puncaknya. Tokoh jahat yang memang selalu punya rahasia terbesar dari tokoh protagonis mengeluarkan kartu As-nya di episode terakhir ini. Joon Hee membongkar rahasia Min Ho kepada Soon Jung dan Papa Ma kalau Jantung Dong Wook telah ditransplantasikan kepada MinHo.
Hal ini membuat Min Ho tahu alasan kenapa Soon Jung menjauhinya lagi. Dia pun mempertanyakan "Apakah dia salah jika dia yang hidup bukan Dong Wook?". Dan begitulah Noble Idiocy yang dilakukan oleh Soon Jung. Meskipun, teman-teman di Soompi mengatakan bahwa ini bukanlah Noble Idiocy. Tapi aku tetap mengatakan tindakan Soon Jung ini sebagai Noble Idiocy meski aku tak tahu apa artinya Noble Idiocy (Yes, i'm stubborn enough, or maybe i got my ignorant genes from my parents, not sure tough.)
Tapi di sini aku tidak akan membahas bagian Angst dan Noble Idiocy terlalu banyak di sini, karena bagian itu memang perlu untuk menyelesaikan masalah. Hal ini juga menjadi pertanda bahwa drama ini mendekati akhir produksinya.
Tapi di sini aku tidak akan membahas bagian Angst dan Noble Idiocy terlalu banyak di sini, karena bagian itu memang perlu untuk menyelesaikan masalah. Hal ini juga menjadi pertanda bahwa drama ini mendekati akhir produksinya.
Ini drama kedua yang konsisten dengan genre Rom-com yang diambilnya. Setelah Kill Me Heal Me membawa Yo Na sebagai Alter Komik, di drama ini kita diberikan Min Ho sebagai pembawa tawa. Tingkahnya yang kekanakan terkadang membuat kita terpingkal. Dia berubah menjadi semakin 'gila' setelah kehilangan Soon Jung. Dia mulai merutuk pada pasangan yang lewat di depannya (Hal ini mengingatkanku pada Joo Gun di Master Sun yang mencegah Tae Yang untuk memberitahu pasangan yang akan duduk di kursi berhantu). Patah hatinya benar-benar seperti anak umur 2 tahun yang sedang merengek minta dibelikan mainan oleh ibunya. Dia tidak akan berhenti merengek sampai mendapat apa yang diharapkannya.
Rengekan itu berubah menjadi tindakan Stalking yang manis (hanya berlaku untuk Kyung Ho saja, Stalker lain sama saja menyebalkannya, haha). Min Ho selalu mengirimkan bunga beserta puisi (kaya zaman dulu yah,). Dia juga meminta Wendy untuk selalu men-check apa Soon Jung sudah makan atau belum (uah,,,, pengin deh di stalker-i oleh Kyung Ho). Min Ho juga diam-diam membantunya untuk mendapatkan pekerjaan dan rumah di Hwaseong.
Masih di ranah komedi, aku suka bagaimana Penulis menggunakan meta-joke yang disampaikan lewat Min Ho. Seperti saat Min Ho melontarkan komentar tentang kepindahan Soon Jung ke Mars (Mars dalam bahasa Korea adalah Hwaseong). Yang paling mengesankan adalah saat Soon Jung bilang bahwa Min Ho mirip Jung Yong Hwa dan dia menimpali bahwa Jung Yong Hwa lah yang mirip dengannya karena dia Hyung (lebih tua dari Yong Hwa) Komentar ini benar-benar dikatakan oleh Jong Kyong Ho pada reporter untuk menanggapi kemiripannya dengan Yong Hwa.
Aku juga suka bagaimana penulis 'memanfaatkan' keberadaan para tokoh sampingan. Penulis membagi rata peran para tokoh sampingan ini dalam membangun plot. Papa Ma sebagai cupid, Woo Sik sebagai penasehat, Wendy sebagai penyelelidik bahkan teman sekertaris Soon Jung pun ikut andil dalam bagaimana Soon Jung memutuskan tindakannya di episode 9. Di drama ini tidak ada tokoh terlantar seperti di Kill Me Heal Me (aku lupa nama tokohnya, tapi di Soompi kita menyebutnya Wolf dan Fox) dan tidak juga tokoh sampingan yang seperti tokoh utama seperti di Doctor Stranger. Semua pas pada porsinya.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar